8 Pemuda dari Tiga Desa Berbeda Diamankan Polsek Bukateja Karena Pesta Miras 8 Pemuda dari Tiga Desa Berbeda Diamankan Polsek Bukateja Karena Pesta Miras

Advertisement

Advertisement

8 Pemuda dari Tiga Desa Berbeda Diamankan Polsek Bukateja Karena Pesta Miras

Nusantara
, March 22, 2023
Last Updated 2023-03-22T06:27:28Z
Advertisement

 


Kabar Ngetren/Purbalingga – Delapan pemuda diamankan oleh Polsek Bukateja Polres Purbalingga karena sedang menggelar pesta minuman keras di pinggir jalan Desa Majasari, Kabupaten PurbaIingga. 


Tindakan ini dilakukan pada Selasa malam (21/3/2023), dan melibatkan enam laki-laki dan dua perempuan yang kemudian dibawa ke Mapolsek Bukateja. Dalam penggerebekan tersebut, petugas berhasil menyita barang bukti berupa minuman keras jenis tuak yang masih tersisa.


Iptu Rohmat Setyadi, Kapolsek Bukateja, mengatakan bahwa para pemuda tersebut kemudian dibawa ke Polsek Bukateja bersama dengan barang bukti miras jenis tuak yang masih tersisa. 


Dari delapan pemuda yang diamankan, enam di antaranya laki-laki dengan usia berkisar antara 20-21 tahun dan dua lainnya perempuan berusia 18 tahun. Mereka berasal dari Desa Jetis Kecamatan Kemangkon, Desa Majasari, dan Desa Kutawis Kecamatan Bukateja.


Setelah diamankan, mereka diberikan langkah pembinaan agar tidak mengulangi perbuatan tersebut. Orang tua dan perangkat desa masing-masing pemuda dihadirkan dan surat pernyataan tidak mengulangi lagi perbuatannya dibuat. 


Kapolsek pun mengimbau kepada masyarakat untuk menjauhi miras karena selain berbahaya bagi kesehatan dan melanggar hukum, miras juga dapat sebagai pemicu tindak kejahatan. 


Selain itu, kegiatan kepolisian yang ditingkatkan akan terus dilakukan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, termasuk pada bulan Ramadhan. (eFHa)

TrendingMore