Aksi Nyata Polisi Bantu Kendaraan Mogok Pemudik Lebaran di Purbalingga Aksi Nyata Polisi Bantu Kendaraan Mogok Pemudik Lebaran di Purbalingga

Advertisement

Advertisement

Aksi Nyata Polisi Bantu Kendaraan Mogok Pemudik Lebaran di Purbalingga

Alfaisti134
, April 14, 2024
Last Updated 2024-04-14T10:33:58Z
Advertisement


Kabar Ngetren/Purbalingga - Kapolres Purbalingga, AKBP Hendra Irawan, menunjukkan komitmennya dalam menjaga kelancaran arus balik Lebaran 2024 dengan turun langsung memantau jalur utama di wilayah Kabupaten Purbalingga pada Minggu, 14/4. Dengan menggunakan sepeda motor, Kapolres bersama timnya mengawasi jalur jalan Purbalingga - Pemalang.

Didampingi oleh Wakapolres, Kompol Donni Krestanto, dan Kabag Ops, Kompol Tri Arjo Irianto, Kapolres Purbalingga tidak hanya memantau arus lalu lintas di titik-titik padat, tetapi juga memeriksa langsung petugas pengamanan di titik-titik strategis.


Namun, yang lebih mengesankan adalah keterlibatan langsung Kapolres dalam membantu menangani situasi darurat di jalan. Salah satu contoh adalah ketika sebuah kendaraan mogok di wilayah Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga. Meskipun hujan deras mengguyur, Kapolres dan rombongan tak ragu untuk turun tangan, mendorong mobil tersebut agar tidak mengganggu kelancaran lalu lintas.

Tindakan cepat tersebut berhasil mengembalikan kelancaran arus lalu lintas setelah mobil berhasil dipindahkan ke tepi jalan. Dani Arifin, pengemudi mobil yang mendapat bantuan, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada polisi Purbalingga atas kepedulian dan bantuan yang diberikan.

"Saya ucapkan terima kasih atas bantuan dari bapak-bapak polisi di Purbalingga. Walaupun hujan deras, mereka mau membantu mendorong mobil saya yang mogok di tengah jalan sampai bisa diparkir di tepi jalan," ucap Dani.

Dani juga mengirimkan doa untuk seluruh polisi yang sedang bertugas agar senantiasa diberikan kesehatan dan keselamatan, serta tetap semangat dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat saat arus balik. Kehadiran dan aksi langsung Kapolres Purbalingga beserta timnya menjadi bukti nyata dari komitmen polisi dalam menjaga keamanan dan kelancaran lalu lintas, terutama dalam momen penting seperti arus balik Lebaran. eFHa. 

TrendingMore