BeritaDaerahKegiatan Keagamaan Jawa BaratMalam Cinta RosulMGI IndramayuMuhasabah Akhir Tahun 2026Tahun Baru Islam Indramayu

MGI Indramayu Gelar Muhasabah Malam Cinta Rosul Sambut Tahun Baru 2026

Admin
Wednesday, 31 December 2025, December 31, 2025 WAT
Last Updated 2025-12-30T23:19:01Z

MGI Indramayu Gelar Muhasabah Malam Cinta Rosul Sambut Tahun Baru 2026

Indramayu – Majlis Gabungan Indramayu (MGI) akan menggelar Muhasabah Malam Pergantian Tahun Masehi dalam rangka Malam Cinta Rosul untuk menyambut Tahun Baru 2026. Kegiatan ini dijadwalkan berlangsung pada Selasa malam, 31 Desember 2025, bertempat di Alun-alun Pendopo Indramayu, Jawa Barat.


Acara keagamaan tersebut akan dimeriahkan oleh Tim Hadroh Shoutul Mahabbah Pekalongan, yang dikenal luas melalui lantunan sholawat bernuansa religi. Muhasabah Malam Cinta Rosul direncanakan dimulai pada pukul 20.00 WIB dan terbuka untuk masyarakat umum.


Muhasabah merupakan bentuk introspeksi dan evaluasi diri secara menyeluruh terhadap amal perbuatan, sikap, serta niat manusia, baik yang bersifat positif maupun yang perlu diperbaiki. Dalam ajaran Islam, muhasabah menjadi sarana untuk memperbaiki diri dan meningkatkan kualitas keimanan dengan berlandaskan tuntunan agama.


Kegiatan ini digagas oleh MGI bersama Pemerintah Daerah (Pemda) Indramayu. Sejumlah tokoh nasional dan daerah dijadwalkan hadir, di antaranya Bupati Indramayu Lucky Hakim, Wakil Bupati Indramayu H. Syaefudin, Sayyidil Walid Al Habib Abdurrahman Assegaf, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) terpilih KH. Syairozi Bilal, Al Habib Ahmad Alaydrus, Al Habib Muhammad bin Yahya, Al Habib Alwi Zahir Al Habsyi, serta para habib, kyai, ulama, umaro, dan tokoh masyarakat Indramayu.


Dalam keterangannya kepada awak media, Dewan Penasehat MGI, H. Kharirie, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan hasil sinergi antara MGI dan Pemerintah Daerah Indramayu.


“Alhamdulillah, acara Muhasabah Malam Cinta Rosul ini dapat terlaksana berkat kerja sama antara MGI dan Pemerintah Daerah Indramayu. Kami mengajak seluruh masyarakat Indramayu untuk hadir pada malam pergantian Tahun Baru 2026, tepatnya Selasa, 31 Desember 2025, pukul 20.00 WIB, di Alun-alun Pendopo Indramayu,” ujar H. Kharirie.


Melalui kegiatan ini, MGI berharap masyarakat dapat menyambut pergantian tahun dengan doa, sholawat, dan refleksi spiritual, sebagai alternatif positif dibandingkan perayaan yang bersifat hura-hura. Momentum ini juga diharapkan menjadi awal yang lebih baik dalam menapaki Tahun 2026 dengan nilai religius dan kecintaan kepada Rasulullah SAW.



Editor: D-Nss

Penulis: Thoha

TrendingMore